Report Pelatihan Ei Learning

Selasa

Hari Sabtu - Minggu 28-29 Mei 2011 kemarin Supermap Learning Center telah menyelenggarakan pelatihan Ei Learning.

Pelatihan ini merupakan gagasan dari Ei Learning (Brain Empowering Through Sound), Supermap (Tony Buzan License Instructor Indonesia) dan Sekolah Motivasi Indonesia (License of Success Motivation Internation, Inc. By Paul J. Meyer)
READ MORE - Report Pelatihan Ei Learning

Renungan Kepercayaan jalan menuju Sukses

Renungan Kepercayaan jalan menuju Sukses


Reposted by: Mind Map Club Indonesia

Kata-kata bijak di bawah ini adalah untuk memotivasi kita dalam menjalankan suatu pekerjaan apapun untuk mencapai SUKSES. Saya kutip dari buku karangan David J. Schwartz dalam terjemahan bahasa Indonesianya. Judul buku beliau adalah “Berpikir dan Berjiwa Besar”
( THE MAGIC OF THINKING BIG )

Jika Anda percaya “Saya dapat melakukannya” dan benar-benar percaya, maka “bagaimana melakukannya” pun berkembang secara otomatis.

Kepercayaan yang kuat menggerakkan pikiran untuk mencari jalan dan sarana serta cara melakukannya.

Percayalah, benar-benar percaya bahwa Anda dapat berhasil, maka Anda pun akan berhasil.

Berpikir ragu, maka Anda gagal. Berpikir menang, maka Anda berhasil.

Setiap orang adalah produk dari pikirannya sendiri.

Jelaslah, dengan percaya kepada diri sendiri maka segala hal yang baik pasti mulai terjadi.

Pikiran yang memandu inteligensi Anda jauh lebih penting daripada berapa banyak inteligensi yang mungkin Anda punyai.

Pengetahuan adalah kekuatan….jika Anda menggunakannya secara konstruktif.

Einstein mengajarkan kita suatu pelajaran yang sangat besar. Ia merasa bahwa lebih penting menggunakan otak kita untuk berpikir dari pada menggunakannya sebagai gudang fakta.

Ketakutan adalah musuh Sukses nomor satu.

Kerjakan apa yang benar dan peliharalah kepercayaan (pada) diri Anda. Itulah yang dimaksud dengan berpikir menuju sukses. Berpikir dengan percaya diri, bertindak dengan percaya diri.

Senyuman adalah obat yang ampuh sekali untuk kekurangan kepercayaan diri.

Pemikir besar adalah ahli dalammenciptakan gambar yang positif, memandang ke depan, optimistic baik di dalam pikiran mereka sendiri maupun pikiran orang lain.

Pemikir besar melatih diri mereka untuk melihat bukan hanya apa yang ada, tetapi apa kemungkinannya.

Jangan memandang sesuatu sebagai mana adanya, tetapi pandanglah kemungkinan-kemungkinannya. Visualisasi menambah nilai pada segala sesuatu. Pemikir besar selalu memvisualisasikan apa yang dapat dilakukan pada masa dating. Ia tidak puas dengan masa sekarang.

Kebanyakan orang berkonsentrasi pada hal-hal kecil yang sepele dalam berbicara dengan mengorbankan persoalan besar yang penting.

Jika Anda percaya sesuatu itu tidak mungkin, pikiran Anda akan bekerja untuk membuktikan mengapa hal itu tidak mungkin. Akan tetapi jika Anda percaya, benar-benar percaya, sesuatu dapat dilakukan, pikiran Anda akan bekerja bagi Anda dan membantu Anda mencari jalan untuk melaksanakannya.

Hapus kata tidak mungkin baik dari pikiran Anda maupun kosa kata pembicaraan Anda. “Tidak mungkin” aalh kata kegagalan.

Bagaimana kita berpikir dipengaruhi langsung oleh kelompok dimana kita berada. Pastikan Anda berada di antara orang-orang yang berpikir besar.

kita berpikir terlihat melalui cara kita bertindak. Sikap adalh cermin pikiran. Sikap mencerminkan pikiran.

Untuk mengaktifkan orang lain, Anda harus lebih dahulu mengaktifkan diri Anda.

Orang bijaksana akan menjadi Majikan dari pikirannya. Orang bodoh akan menjadi budaknya.

Source: http://globalbusinessahon.blogspot.com/
Powered by kristo blog and cunhon blog

Mind Map Club Indonesia @2011
READ MORE - Renungan Kepercayaan jalan menuju Sukses

Report Training for Trainer SUPERMAP LICENSED COACH

Senin

Supermap Learning Center pada hari Sabtu-Minggu 21-22 Mei 2011 kemarin telah melaksanakan Training for Trainer "Supermap Licensed Coach".

Pelatihan dibawakan langsung oleh Master Trainer Susanto Edy, BLI.

Materi yg disampaikan antara lain :

1. Super Memory
2. Teknik Meringkas
3. Modalitas dan analisa Gaya Belajar Kinestetik - Auditory - Visual
4. Brain Fitness
5.
Teknik Sukses Ujian
6. Goal Setting

Materi pendukung : Mind Mapping

Sampai jumpa di pelatihan selanjutnya.

Salam Sukses!
READ MORE - Report Training for Trainer SUPERMAP LICENSED COACH

EQ Jongkok, Ada Gak Ya?

Sabtu

From: eka wartana
Reposted by: Mind Map Club Indonesia

Kalau orang yang IQ nya kurang bagus, sering dibilang IQ nya jongkok.
Bagaimana dengan EQ? Ada yang jongkok juga gak ya.....?
Sering saya terheran heran dengan presenter TV, disaat menonton acara TV, khususnya Formula 1 (F1) dan sepak bola. Biasanya ada selingan kuis dengan hadiah uang, ada yang Rp 500 ribu ada yang satu juta.
Disaat mendengar presenter mengatakan:”Ada hadiah uang buat kamu – kamu yang beruntung” dan kalimat kalimat sejenis lainnya dengan mengatakan “KAMU” kepada pemirsanya. Apanya yang salah disini, ya.....? Apakah itu hal yang wajar berkata “Kamu” kepada permisa yang tidak semuanya teman sepermainan si presenter? Apakah orang yang butuh duit kuis itu boleh disebut dengan “Kamu”, padahal yang tidak ikut kuis (tidak butuh kuis ‘kamu’ ) jauh lebih banyak lagi.....?

“Ah, mungkin karena si presenter tadinya mengisi acara anak anak.., tanpa sadar terbawa terus kebiasaannya itu... “ begitu pikir saya. Atau “Pemirsa F1, sepak bola hanyalah untuk anak anak.....”, atau “Presenter sudah begitu hebatnya, sehingga berhak berkata semau dia....”
Gimana ya, rekan rekan....apakah wajar kalau orang yang seumur orangtuanya, seumur kakek-neneknya disebut dengan kata “Kamu”.....? Apa jaman sudah berubah....? Atau presenter memang perlu belajar EQ....? Kasihan ya, nanti mereka pada kualat....;-))
Best regards,
Eka Wartana

==============================

Bagaimana menurut anda...? :)
READ MORE - EQ Jongkok, Ada Gak Ya?

Mind Map Club Cara Belajar Ilmuwan Dunia

Kamis

Cara Belajar Ilmuwan Dunia


Posted by Mind Map Club Indonesia.

Menjadi kreatif di zaman modern saat ini sudah menjadi sebuah kewajiban. Suatu negara tentu akan menghadapi banyak masalah jika negara tersebut kurang memberdayakan sumber daya manusianya untuk bisa menjadi kreatif. Menjadi kreatif itu luas maknanya. Kreatif dalam berkarya, kreatif dalam berpikir bahkan berkreatif dalam menyelesaikan masalah.

Dalam belajar sains atau IPA, guru dan siswa seharusnya perlu mengenal latar belakang dari ilmuwan dan bagaimana mereka bisa menciptakan konsep ilmu/ suatu rumus. Dalam realita bahwa umumnya guru dan siswa juga mengenal konsep dan rumus dan proses pembelajaran kerap kali bercorak membahas rumus dan soal-soal saja. Sangat tepat rasanya kalau guru dan siswa juga mengenal proses kreatif para ilmuwan (seperti Albert Einstein, Thomas Alfa Edison, Isaac Newton, Charles Darwin dan lain-lain) dalam menemukan suatu fenomena lewat membaca buku biografi mereka.

1) Einstein, cara berbicaranya pada masa kecil tidak begitu menarik. Kemampuan berbahasa atau
berbicaranya sangat lambat. Melihat kondisi itu orang tuanya sangat prihatin sehingga ia berkonsultasi dengan dokter. Karena kemampuan berbicaranya yang lambat membuatnya pernah gagal di sekolah dan kepala sekolah menyarankan agar ia keluar dari sekolah. Tentu saja ia memberontak kepada sekolah yang mengusirnya dan menganggapnya sebagai anak yang sangat bodoh.

Pada masa kecil, Einstein adalah anak yang baik dan ia punya karakter suka menolong, karakter ini membuatnya makin cerdas. Kemampuan berbahasanya memang lebih rendah dibandingkan kemampuan numerika atau matematika. Ia tidak pernah gagal dalam mata pelajaran matematika. Sebelum ia berumur lima belas tahun ia telah menguasai kalkulus diferensial dan integral yang dipelajarinya secara mandiri/ otodidak. Saat di sekolah dasar, dia berada di atas kemampuan rata-rata kelas, namun ia memiliki kegemaran untuk memecahkan masalah rumit dalam aritmatika terapan. Orang tuanya ikut mendukung minat Einstein dalam matematika. Ia membelikan buku-buku teks sehingga ia bisa menguasai pelajaran angka-angka selama liburan musim panas.

2) Thomas Alfa Edison, ia belajar bagaimana cara menemukan lampu. Sebelum lampu pertamanya menyala ia melakukan 5.000 eksperimen yang selalu berakhir dengan kegagalan. Namun cara berpikir yang dimiliki oleh Thomas Alfa Edison sangatlah positif dan tahan banting, ini membawanya kepada kreativitas tingkat tinggi.

3) Isaac Newton, lahir di Woolsthorpe- Lincolnshire,Inggris. Ia adalah seorang fisikawan, matematikawan, ahli astronomi, filsuf alam, alkimiwan, dan teolog yang berasal dari Inggris. Ayahnya yang juga bernama Isaac Newton meninggal tiga bulan sebelum kelahiran Newton. Newton dilahirkan secara prematur; Ketika Newton berumur tiga tahun, ibunya menikah kembali dan meninggalkan Newton di bawah asuhan neneknya.

Newton memulai sekolah saat tinggal bersama neneknya di desa dan kemudian dikirimkan ke sekolah bahasa di daerah Grantham dimana dia akhirnya menjadi anak terpandai di sekolahnya. Saat bersekolah di Grantham dia tinggal di-kost milik apoteker lokal (William Clarke). Sebelum meneruskan kuliah di Universitas Cambridge (usia 19), Newton sempat menjalin kasih dengan adik angkat William Clarke, Anne Storer. Namun Newton memfokuskan dirinya pada pelajaran dan kisah cintanya menjadi semakin tidak menentu/ putus begitu saja.

Keluarganya mengeluarkan Newton dari sekolah dengan alasan agar dia menjadi petani saja, bagaimanapun Newton tidak menyukai pekerjaan barunya. Kepala sekolah King's School kemudian meyakinkan ibunya untuk mengirim Newton kembali ke sekolah sehingga ia dapat menamatkan pendidikannya. Newton dapat menamatkan sekolah pada usia 18 tahun dengan nilai yang memuaskan.

Newton diterima di Trinity College Universitas Cambridge (sebagai mahasiswa yang belajar sambil bekerja untuk mengatasi masalah keuangannya). Pada saat itu, kurikulum universitas didasarkan pada ajaran Aristoteles, namun Newton lebih memilih untuk membaca gagasan-gagasan filsuf modern yang lebih maju seperti Descartes dan astronom seperti Copernicus, Galileo, dan Kepler. Ia kemudian menemukan teorema binomial umum dan mulai mengembangkan teori matematika yang pada akhirnya berkembang menjadi kalkulus.

4) Charles Darwin lahir tanggal 12 Februari 1809 di Shropshire, Inggris. Ia anak ke lima Robert Waring Darwin. Ia belajar sesuai dengan kurikulum berbahasa Yunani Klasik. Ia tidak memperlihatkan prestasi yang banyak secara akademik. Kemudian ia mengambil jurusan kedokteran tetapi tidak banyak memperoleh kemajuan. Untuk itu ia melakukan usaha lain agar bisa maju. Ayahnya menyarankan Darwin untuk menjadi pendeta dan belajar di Christ's College untuk belajar teologi. Tetapi ia juga tidak memperoleh kemajuan, ia malah senang berburu dan permainan menembak.Ternyata Darwin mempunyai minat dalam mengkoleksi tanaman, serangga, dan benda-benda geologi. Ia tertarik dengan bakat berburu sepupunya William Darwin.

Darwin mengembangkan minatnya dalam serangga dan spesies langka. Naluri ilmiah Darwin didorong oleh Alan Sedgewick, seorang ahli bumi, dan juga didorong oleh John Stevens Henslow, seorang professor botany. Darwin kemudian menjadi naturalist (pencinta alam) dan ikut melakukan ekspedisi dengan HMS Beagle. Tim ekspedisi HMS Beagle berlayar dan mengunjungi banyak negeri di lautan Pasifik Selatan sebelum kembali ke Inggris melalui Tanjung Harapan Baik di Afrika Selatan, dalam rangka mengelilingi dunia.

Darwin juga sangat dipengaruhi oleh pemikiran Thomas Malthus, dengan bukunya “Essay on the Principle of PopulationI”. Buku tersebut mengatakan bahwa populasi seharusnya bertambah sesuai dengan batas persediaan makanan, kalau tidak maka akan terjadi persaingan untuk memperebutkan makanan. Setelah membaca buku ini, Darwin memfokuskan teorinya bahwa “the diversity of species centered on the gaining of food - food being necessary both to survive and to breed”- semua jenis spesies terfokus dalam memenuhi kebutuhan makanan dan makanan berguna untuk kelangsungan hidup dan untuk berkembang biak.

Dari paparan di atas terlihat bahwa sukses seorang ilmuwan berskala dunia tidak jatuh dari langit, atau diperoleh saat kelahirannya. Kesuksesan sebagai ilmuwan diperoleh melalui proses kreatif (belajar kreatif) selama hidupnya.

Tidak semua orang memiliki kemampuan berganda yang hebat, Einstein misalnya pada masa kecil tidak beruntung dengan kemampuan bahasanya, namun ia mengembangkan kemampuan yang lain. Einstein bisa melejit pada bidang matematika. Bagi kita, mungkin bisa melejit pada bidang olah raga, musik, organisasi atau pada bidang lain.

Kesuksesan seorang anak juga akan terbentuk dengan dukungan orang tua seperti yang dialami Einstein, atau dukungan tokoh lain seperti yang dialami oleh Darwin. Tidak mungkin seseorang bisa sukses untuk skala nasional, apalagi untuk skala internasional kalau mereka tidak betah membaca. Newton membaca gagasan-gagasan filsuf seperti Descartes dan astronom seperti Copernicus, Galileo, dan Kepler. Darwin dipengaruhi oleh pemikiran (buku) Thomas Malthus, nah bagaimana dengan anda ? Orang bisa sukses karena memiliki karakter tidak mudah putus asa, Thomas Alfa Edison, misalnya, sangat tahan banting dan tidak suka mengeluh. Sebelum menemui sebuah lampu pijar yang bisa menyala, ia harus melakukan 5.000 kali eksperimen di bengkel milik ayahnya.

Bagaimana proses belajar kreatif para ilmuwan berskala internasional ?
Cukup simple yaitu miliki suatu bakat atau minat dalam bidang ilmu (misal dalam seni, fisika, kimia, sejarah, ekonomi, geografi, dll), kemudian kembangkan minat tersebut dengan belajar keras dan lakukan otodidak. Mintalah dukungan dari orang terdekat, termasuk guru. Miliki karakter yang tahan banting (tidak suka putus asa dan mengeluh), miliki minat dan kesenangan membaca yang mendalam untuk menambah wawasan. Untuk sukses maka diperlukan puluhan, ratusan atau ribuan kali latihan.

Salam cerdas!





Mind Map Club Indonesia. May@2011
Sumber: dari berbagai sumber.

Sumber gambar: http://ashev-chenko.blogspot.com/
READ MORE - Mind Map Club Cara Belajar Ilmuwan Dunia

Training for Trainer "SUPERMAP LICENSED COACH"

Selasa

PROGRAM SLC adalah Supermap Licensed Coach Course. Perkaya dan tingkatkan kemampuan anda mengajar/coach terutama dengan metode Pembelajaran Mind Mapping dan “Supermap Fast Learning” dengan mengikuti Pelatihan Supermap Licensed Coach SLC. Master Coach Supermap, Susanto Edy P., MSli, BLI, yang secara khusus akan memandu pelatihan ini. Pelatihan ini dimaksudkan untuk melatih dan memperkaya cara dan metode pengajaran/coach yang berbasis pada metode Supermap Fast Learning Supermap.

Supermap Fast Learning adalah metode belajar bagaimana belajar yang Efektif & Super “Learn How to Learn”, dengan pendekatan Bagaimana Cara Otak Belajar, Mengingat, Berkonsentrasi, Berfikir Kreatif, Berfikir Super, Teknik Ujian, Mind Goal.

MATERI SUPERMAP FAST LEARNING:

1. Super Memory
2. Teknik Meringkas Mind Mapping
3. Modalitas dan analisa Gaya Belajar Kinestetik - Auditory - Visual
4. Brain Fitness
5. Teknik Sukses Ujian
6. Goal Setting

MATERI PENDUKUNG: - MIND MAPPING

Manfaat yang didapat setelah mengikuti SLC diantaranya:

1. Bisa menerapkan atau coach dengan Metode Supermap Fast Learning.
2. Bila memenuhi persyaratan, bisa menjadi Pengajar/Coach di SupermapI ndonesia atau Cabang Mitra Supermap khusus metode Supermap Fast Learning
3. Menjadi member SLI/SLC Fast Learning Club
4. Mendapatkan Sertifikat dan Modul Pelatihan.
5. Berlaku diseluruh Indonesia
6. Mendapatkan discount khusus bila membeli/menjual produk/jasa dari Supermap
7. Bisa mengupdate materi atau content dari Fast Learning sesuai tingkatannya.

SIAPA SAJA YANG HARUS IKUT:

1. Guru, tenaga Pendidik, Dosen dan Praktisi Pendidikan
2. Orang Tua, Profesional - Umum
3. Mahasiswa yang ingin menjadi Coach Junior

Cara Mudah Mendaftar:

1. Mendaftar lewat email: mindmapcenter@ymail.com
2. Mendaftar lewat telpon: 021 5388563 ( Rahma/Jelita )
3. Mendaftar lewat sms: Ketik DAFTAR PAKET SLC Nama, Kirim ke : 0856 911 37073
4. Mendaftar langsung kekantor Pusat, Cabang dan Mitra terdekat Supermap.

Waktu: Sabtu-Minggu, 21-22 Mei 2011
Mulai pukul 09.00 - 16.00 WIB setiap harinya.

INVESTASI : RP 2.500.000
**Dapatkan diskon 1juta khusus untuk guru dan mahasiswa (D3/S1)

Termasuk Coffee Break, Lunch, Seminar Kit, dan Sertifikat.

Pembicara: Master Coach Supermap, Susanto Edy P., BLI, Sli

Untuk informasi pendaftaran bisa menghubungi: (Rahma/Jelita)

Telp : 021-5388563
Sms : 0856 911 37073
email / YM : mindmapcenter@ymail.com

DAFTAR SEGERA TEMPAT TERBATAS!


READ MORE - Training for Trainer "SUPERMAP LICENSED COACH"

Report Seminar Mind Mapping

Senin

Supermap Learning Center pada hari Sabtu 7 Mei 2001 kemarin telah melaksanakan seminar Mind Mapping di Sekolah Transformasi Bangsa, Karawaci.

Seminar diharidir oleh siswa beserta orang tuanya. Dalam Seminar kali ini peserta diperkenalkan tentang metode Mind Mapping sekaligus mempraktekannya.

Salam sukses
READ MORE - Report Seminar Mind Mapping

Pentingnya Goal dan Perencanaan untuk meraih Sukses

Jumat


Apa benar Goal dan Perencanaan bisa menuntun meraih Sukses???



Renungan untuk anak bangsa, yuk kita raih Indonesia Cerdas, Sejahtera dan Berkarakter Mulia 2015
Oleh Susanto Edy P., Msli, BLI – Supermap Mastercoach, Buzan Licensed Instructor
Supermap Learning Center of Mind Map

Banyak orang tidak menyadari ... hidup tanpa Tujuan yg jelas? Mau bukti? coba tanya keteman2 sekitar anda: Apa tujuan dalam hidupmu? Apa yang ingin engkau raih dalam 1 th ini? 1 bulan ini? 1 hari ini?
Jawabannya??! Kebayakan, bahkan hampir pasti mereka hanya menjawab formalitas saja. Seperti: aku ingin masuk surga, ingin kaya, ingin karir menanjak dll yg so pasti itu jawaban klise alias 'umum'. Adakah yang bisa menyebutkan spesifik; Apa? Seperti apa? Kapan? Dimana? dlsb.
Mari kita renungkan:
1. Bagaimana bila kita tidak punya Tujuan?
   Hasil: Tidak kemana mana (ingat kisah pemuda naik taxi tanpa tujuan!)
   dan Tidak meraih apa apa!(Kecuali seperti air mengalir, karena karunia Allah)
atau
2. Bagaimana bila kehilangan Tujuan?
   Hasil: Tidak Bergairah atau tidak Termotivasi??!
Jadi apa pentingnya Goal atau perencanaan untuk meraih Sukses?
Tepat SANGAT PENTING! bahkan WAJIB!
Untuk itu yuk kita mulai membuat Goal dalam hidup dan Karir. Yang kita terjemahkan dalam Perencanaan Jangka Panjang dan Jangka Pendek.
Tahunan. Bulanan. Mingguan dan Harian.

Tips: Dan alat yang efektif untuk membantu menterjemahkan ide dan goal adalah Mind Mapping. Suatu alat berfikir yang efektif yang menyambungkan otak kiri dan otak kanan, Mind Mapping!

Salam Action n keep on track!
Susanto Edy P.,Msli, BLI

Posted by Supermap Mind Map Learning Center @2011
READ MORE - Pentingnya Goal dan Perencanaan untuk meraih Sukses

Mind Map Club Indonesia mengucapkan : SELAMAT HARI PENDIDIKAN NASIONAL 2 MEI 2011

Selasa

Mind Map Club Indonesia mengucapkan :  SELAMAT HARI PENDIDIKAN NASIONAL 2 MEI 2011

 
 
Pada kesempatan yang berbahagia itu Menteri Pendidikan Nasional RI bapak Muhammad NUH memberi sambutan dalam peringatan HARI PENDIDIKAN 2 MEI 2011

 
SAMBUTAN
MENTERI PENDIDIKAN NASIONAL
PADA PERINGATAN HARI PENDIDIKAN NASIONAL TAHUN 2011

SENIN, 2 MEI 2011

Assalamu’alaikum wr. wb.

Selamat pagi dan salam sejahtera bagi kita semua
Hadirin Peserta Upacara Yang Berbahagia
Alhamdulillah, marilah kita senantiasa bersyukur ke Hadirat Illahi Rabbi,
Tuhan Yang Maha Esa, karena berkat rahmat dan hidayah-Nya, kita semua
masih diberi kesempatan, kekuatan, kesehatan dan kecintaan, sehingga
kita semua dapat melaksanakan peringatan hari Pendidikan Nasional 2 Mei
2011.

Melalui peringatan ini, perkenankan kami atas nama pemerintah ingin
menyampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya
kepada seluruh insan pendidikan, pemerintah daerah, organisasi yang
bergerak di dunia pendidikan dan pemangku kepentingan lainnya atas
segala ikhtiar, kepedulian dan perhatian yang telah diberikan dalam
membangun dan mengembangkan dunia pendidikan.
Dalam kesempatan ini pula, kami menyampaikan selamat Hari Pendidikan
Nasional tanggal 2 Mei 2011, semoga pendidikan kita semakin berkualitas
dan semakin terbuka aksesnya bagi rakyat Indonesia secara keseluruhan.

Hadirin sekalian yang berbahagia
Kita semua telah memahami, bahwa dalam dunia pendidikan itu, manusia
sebagai pemeran utamanya, baik sebagai subyek sekaligus sebagai obyek.
Keilmuan sebagai medianya, memanusiakan manusia sebagai salah satu
tujuannya, dan kemampuan untuk menjawab berbagai persoalan yang
sifatnya kekinian maupun antisipasi masa depan (kenantian) sebagai
keniscayaannya. Itulah sebabnya mengapa dunia pendidikan itu kompleks,
menantang namun sangat mulia. Kompleksitas dan tantangan terus
berkembang, seiring dengan perjalanan zaman. Oleh karena itu kita semua
harus secara bersama-sama terus-menerus berikhtiar dengan sungguhsungguh
untuk menanganinya, demi kemuliaan diri, bangsa, negara dan
umat manusia.

Hadirin sekalian yang berbahagia
Di sisi lain, kita juga memahami dan menyadari tentang tantangan global
dan internal yang sedang dihadapi, yang mengharuskan kita semua untuk
lebih memperkuat jati diri, identitas dan karakter sebagai bangsa
Indonesia. Bangsa yang dikaruniai oleh Tuhan Yang Maha Kuasa potensi
sumberdaya alam dan manusia (bonus demografi) yang luar biasa
besarnya. Demikian juga kesempatan yang sangat terbuka untuk menjadi
bangsa dan negara yang besar, maju, demokratis dan sejahtera. Oleh
karena itu, dengan optimisme yang kuat, kerja keras dan cerdas serta
semangat kebersamaan, Insya Allah cita-cita mulia itu bisa kita wujudkan.
Disinilah mengapa pendidikan berbasis karakter dengan segala dimensi dan
variasinya menjadi penting dan mutlak. Karakter yang ingin kita bangun
bukan hanya karakter berbasis kemuliaan diri semata, akan tetapi secara
bersamaan membangun karakter kemuliaan sebagai bangsa. Karakter yang
ingin kita bangun bukan hanya kesantunan, tetapi secara bersamaan kita
bangun karakter yang mampu menumbuhkan kepenasaranan intelektual
sebagai modal untuk membangun kreativitas dan daya inovasi.

Karakter yang bertumpu pada kecintaan dan kebanggaan terhadap Bangsa
dan Negara dengan Pancasila, UUD NKRI 1945, Bhinneka Tunggal Ika dan
Negara Kesatuan Republik Indonesia sebagai pilarnya.
Itulah alasan mengapa tema Hari Pendidikan Nasional Tahun 2011 ini
adalah
Subtema
Pendidikan Karakter Sebagai Pilar Kebangkitan Bangsa denganRaih Prestasi Junjung Tinggi Budi Pekerti.
Tema ini mengingatkan kembali kepada kita semua tentang hakikat
pendidikan yang telah ditekankan oleh Bapak Pendidikan Nasional kita
yaitu Ki Hajar Dewantoro yang hari ini kita peringati hari kelahirannya
sebagai Hari Pendidikan Nasional. Pendidikan, kata Ki Hajar Dewantoro
adalah daya upaya untuk memajukan budi pekerti (kekuatan batin,
karakter), pikiran (
intellect) dan jasmani anak didik.
Hadirin sekalian yang berbahagia
Menyikapi perkembangan aktual terhadap munculnya perilaku destruktif,
anarkis dan radikalis, pendidikan memiliki peran dan tanggung jawab yang
besar.

Karena itu, pada kesempatan yang baik ini, kami ingin mengajak kepada
para pemangku kepentingan pendidikan, terutama Kepala Sekolah, Guru,
Pimpinan Perguruan Tinggi dan Dosen, harus memberikan perhatian dan
pendampingan lebih besar kepada peserta didik dalam membentuk dan
menumbuhkan pola pikir dan perilaku yang berbasis kasih sayang, toleran
terhadap realitas keanekaragaman yang dibenarkan oleh peraturan dan
perundangan.
Perhatian lebih itu bisa dalam bentuk memberikan ruang aktivitas yang
positif, sehingga bisa dicegah tumbuhnya pemikiran dan perilaku destruktif,
anarkis, kekerasan dan radikalisme.

Hadirin sekalian yang berbahagia
Dengan tema peringatan tersebut, kita tidak ingin peringatan Hari
Pendidikan Nasional 2011 hanya sebagai seremoni biasa, tetapi kita ingin
wujudkan dalam kegiatan nyata. Insya Allah mulai tahun ajaran
2011/2012, pendidikan berbasis karakter kita jadikan sebagai gerakan
nasional, mulai dari Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) sampai dengan
Perguruan Tinggi, termasuk didalamnya pendidikan Nonformal dan
Informal.
Bersamaan dengan gerakan pendidikan berbasis karakter, sekaligus kita
siapkan generasi Indonesia 2045 yaitu pada saat menyongsong 100 tahun
Indonesia merdeka. Dan itu harus kita mulai dengan memberikan
perhatian khusus pada Pendidikan Anak Usia Dini. Merekalah, nantinya
yang akan melanjutkan pembangunan Bangsa dan Negara Republik
Indonesia.

Hadirin Peserta Upacara yang berbahagia
Akhirnya, kami mengucapkan selamat memperingati Hari Pendidikan
Nasional kepada semua pendidik, tenaga kependidikan, peserta didik,
penggiat dan pecinta dunia pendidikan di seluruh tanah air. Semoga apa
yang kita darma baktikan dalam dunia pendidikan selama ini, termasuk
bagian dari amal kebajikan.

Majulah dunia pendidikan dan majulah Indonesia.

Wassalamu’alaikum wr. wb.

ttd.

Menteri Pendidikan Nasional RI
Muhammad NUH

Sumber: http://www.kemdiknas.go.id

Posted by Mind Map Club Indonesia
READ MORE - Mind Map Club Indonesia mengucapkan : SELAMAT HARI PENDIDIKAN NASIONAL 2 MEI 2011

The Royal Wedding Pernikahan Pangeran William-Kate

Senin

The Royal Wedding Pernikahan Pangeran William-Kate

The Royal Wedding Pernikahan Pangeran William-Kate

Supermap Mind Map Learning Center mengucapkan: Selamat dan berbahagia atas pasangan pengantin baru Pangeran William dan Kate Middleton. Acara pernikahan dilaksanakan di Istana Buckingham pada Jumat, 29 April 2011
Selamat dan semoga bisa membawa perubahan baik bagi dunia.

Sumber foto: http://www.tabloidbintang.com yang dirilis dari foto resmi oleh istana merilis foto-foto resmi pernikahan bangsawan Inggris itu. Foto-foto itu dipotret fotografer Hugo Burnand di ruang bernama The Throne Room di Istana Buckingham pada Jumat, 29 April2011
READ MORE - The Royal Wedding Pernikahan Pangeran William-Kate

Mind Map selangkah Jadi JUARA!

Mind Map selangkah Jadi JUARA!
Mind Map, Memory, Speed Reading, Teknik Ujian, English Five Fingers
 
 
 

iMindMap

iMindMap Free

Sponsor

http://belanjabareng.com/ MAU BELANJA TONER MURAH DAN BERMUTU? DISIINI TEMPATNYA! BERGARANSI///