Peran ayah sangat penting dalam
mengembangkan kegigihan dan ketekunan dalam diri anak. Karakter tersebut
menjadi landasan bagi anak dalam menghadapi tekanan kehidupan dan
berhasil dalam hidupnya.
Studi baru oleh para peneliti dari
School of Family Life di Brigham Young University menunjukkan, ayah
mempu nyai posisi yang unik dalam me nolong anak mereka me ngembangkan
karakter gigih dan tekun. Riset para peneli ti BYU itu diterbitkan
dalam jurnal Early Adolescence, 15 Juni 2012.
Profesor Laura Padilla-Walker dan
Randal Day mencapai kesimpulan itu setelah mengikuti perkembangan 325
keluarga sela ma beberapa tahun. Seiring berjalann ya waktu, sifat
gigih diperoleh anak dari para ayah. Sikap ini berdampak postif yakni
lebih tinggi nya keterlibatan anak di sekolah dan tingkat kenakalan
lebih rendah.
"Dalam penelitian , kami bertanya
apakah anak mampu bertekun pada sebuah tugas, menyelesaikan sebuah
proyek, serta membuat tujuan dan menyelesaikannya. Kemampuan anak untuk
bertekun dan gigih menjadi landasan penting bagi anak untuk
berkembang, maju, dan mampu menghadapi stres serta tekanan kehidupan,"
ujar Day seperti dikutip ScienceDaily. Dalam studi itu juga disimpulkan
sifat gigih dan tekun dapat diajarkan. Kuncinya ialah peran ayah dalam
mempraktikkan apa yang disebut pengasuhan tegas dan berwibawa , tetapi
model pengasuhan itu jangan disamakan dengan pengasuhan yang otoriter.
Sama sekali berbeda.
Beberapa hal dalam pengasuhan tegas
berwibawa itu antara lain anak mendapatkan kehagatan dan kasih sayang
dari ayah, penekanan terhadap akuntabilitas dan alasan dari setiap
aturan yang dibuat orangtua, serta anak diberikan otonomi yang wajar.
Sekitar 52 persen ayah dalam studi itu
yang melaksanakan model pengasuhan itu, anak-anaknya dapat
mengembangkan kegigihan dan ketekunan.Studi ini meneli ti anak-anak
umur 11-14 tahun. Kedua peneliti itu menyarankan, Para ayah harus terus
berusaha lebih terlibat dalam kehidupan anak-anak mereka dan melakukan
interaksi yang berkualitas , walaupun secara kuantitas terbatas, ujar
Padilla-Walker.
Sumber : kompas.com
Diposting kembali Supermap Mindmap Learning Center
www.supermap.asia
0 comments:
Posting Komentar