Asteroid Raksasa Melesat Melintasi Bumi

Selasa

 Asteroid 2005 YU55 tertangkap teleskop Radar Arecibo di Puerto Rico pada April lalu.

Peristiwa langka ini terakhir kali terjadi pada 200 tahun lalu. Sebuah benda luar angkasa atau asteroid, yang berukuran lebih besar dari pesawat kargo, diprediksi akan melesat di antara bumi dan bulan dalam jarak yang sangat dekat sekali.

Momen langka ini diperkirakan akan terjadi pada Selasa (8/11) petang. Tepatnya pukul 18.28 waktu Indonesia (6.28 pm waktu AS dan Kanada).

Jarak bumi dengan batu sebesar pesawat cargo itu merupakan jarak terdekat dalam 35 tahun terakhir. Tetapi, para angkasawan meyakini asteroid yang diberi nama 2005 YU55 itu tidak akan menghantam bumi kita.

"Kami sangat yakin 100 persen bahwa asteroid ini bukan ancaman," kata Manajer Near Earth Object Program NASA, Don Yeomans. "Tetapi, ini tetap kemungkinan."

Asteroid 2005 YU55 diamati melalui ground antennas saat asteroid itu mendekati bumi dari arah matahari. Terakhir kali obyek yang sama mendekati bumi dengan jarak sedekat ini terjadi sekitar 200 tahun lalu.

Jarak terdekat 2005 YU55 dengan bumi akan terjadi pada Selasa petang pukul 18.28 waktu Indonesia. Posisi 2005 YU55 saat itu akan berada pada jarak 323.200 kilometer (202 ribu mil) dari bumi.

Jarak ini lebih dekat dari jarak bumi ke bulan yang kira-kira sejauh 384.000 kilometer. Itu berarti 2005 YU55 hanya berjarak 124.000 kilometer dari bulan.

Sumber : republika.co.id
Dispoting kembali oleh Supermap Mind Map Learning Center
www.supermap.asia

0 comments:

Mind Map selangkah Jadi JUARA!

Mind Map selangkah Jadi JUARA!
Mind Map, Memory, Speed Reading, Teknik Ujian, English Five Fingers
 
 
 

iMindMap

iMindMap Free

Sponsor

http://belanjabareng.com/ MAU BELANJA TONER MURAH DAN BERMUTU? DISIINI TEMPATNYA! BERGARANSI///